INFO NAMA DAN PAKAIAN

INFO NAMA DAN PAKAIAN
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhmNMaLWwawCI9hPu8Dm1O_BYu8GMyp5PmNGIzMuRGUsv70vQrQ1F4-ljEu7HdfD6cGTWtqfKgEW5x_rzHCHa1CnLBE7rz9hQN5g_kE6NqLJqMPpyZ74RU4stVi1JKYR8et4zGZR-8WnmiV/s72-c/bahan.jpg
INFO NAMA DAN PAKAIAN
1. KATUN (COTTON)
Bahan katun terbuat dari 100% kapas dan biasanya mempunyai serat yg halus. Katun biasanya digunakan untuk membuat baju kaos karena sifat nya yg dingin, tidak mudah kusut dan gampang disablon.

2. SATIN
Mempunyai permukaan yg mengkilap. Karakteristik bahan licin. Biasanya digunakan untuk membuat jilbab, gaun pesta , rok dll

3. WEDGES
Karakteristik bahan : tebal dan kadang sedikit kaku. Biasanya dipakai untuk membuat blazer / baju kantoran

4.KATUN RAYON
Campuran antara katun dan rayon viscosa. Biasanya banyak dipakai dalam pembuatan kemeja. Sifat bahannya lebih ringan dari bahan spandex tapi mudah kusut. Bahannya yg tidak terlalu tebal cocok untuk digunakan di daerah yg beriklim panas

5. BABY TERRY
Bahan baby terry lebih tebal dari bahan kaos dan sedikit berbulu di bagian dalamnya. Permukaannya halus, biasanya banyak digunakan untuk membuat blazer non formal , sweater atau jaket. Baby terry juga terasa lebih hangat bila dipakai.

6. SPANDEKS RAYON
Jenis bahan ini yg umumnya banyak digunakan untuk pembuatan baju-baju yg tidak terlalu formal. Sifat nya hampir sama seperti bahan kaos. Adem, dan menyerap keringat. Baju yg terbuat dari bahan spandex rayon sebaiknya tidak dicuci dengan menggunakan mesin cuci krn dapat menyebabkan bahan ini sedikit berkerut

7. CERUTY
Ceruty adalah salah satu jenis dari bahan chiffon. Karakterisktik nya halus, lembut dan tidak kasar permukaannya. Karena sifat nya yang halus dan gampang mengembang biasanya bahan ini cocok digunakan untuk membuat pasmina, blouse dan rok. Karena sifat nya yg terlalu halus kadang cenderung menerawang, bahan ini sebaiknya dilapis lagi dengan furing/dalaman.

8. JERSEY
Jersey adalah salah satu jenis dari bahan spandex. Sifat nya lebih tebal dari bahan spandex biasanya. Umumnya digunakan dalam pembuatan dress dan jilbab. Jersey ada beberapa jenis. Jersey dengan kualitas tertinggi biasanya dijual lebih mahal dari bahan jersey yg biasa.

9. FLEECE
Bahan fleece umumnya digunakan untuk untuk membuat sweater / jaket. Bahannya hampir sama seperti baby terry, tp fleece umumnya lebih tebal dari baby terry.

Related product you might see:

Share this product :

Post a Comment

SHARETHIS

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Queen Shop Padang - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger